Ruang ini menjadi saksi atas perjuangan kita Malam ktpt itu menjadi sebab resah seseorang disana Karna jaringan komunikasi memutusnya dengan terpaksa Namun kamu tetap menunggu walau tanpa kepastian yang nyata
Ku pastikan bahwa tidak akan terbiarkan menjadi lengah Kita harus melanjutkan jalan meski terasa begitu lelah Walau jarak dan waktu tak pernah tepat dalam berkompromi Tapi aku percaya bahwa kejutan indah itu akan menjadi pasti
Sialnya jarak itu terus menerus memanggil untuk pergi Dan waktu terus memaksa untuk kita berdiri sendiri-sendiri Tetapi perlu di ingat bahwa jauhnya kita tidak akan abadi Maka percayalah, kita, aku dan kamu akan berkumpul disini
Alasan apalagi yang harus aku jelaskan Jika posisiku kini masih dalam pengkaderan Bersama denganmu meniti jalan yang penuh rintangan Demi cita, mimpi, tujuan, dan masa depan
Jarak ini akan menjadi pengukur perjuangan keduanya Dan waktu akan menjadi saksi atas kesetiannya Aku dan kamu sedang diberusahakan menjadi kita Kemudian kita dan CSSMoRA adalah cerita nyata